Petikan Gitar Terakhir
Semoga peristiwa otak dibanting
berulangkali pada malam pucat ini
bukan petikan gitar akustik terakhir
Sebelum alat musik bergetar
terbang tinggi seperti anak burung rajawali
sampai menghilang menembus cakrawala hitam
Perih-pedih sekali
Rajin membuntingi tubuh yang gelisah
Berat mengangkat gelas lebur tiga bulan
Apalagi harta yang harus dijual ?
Tanya penyair bermata berlian
bernasib miskin
Dengan persembahan burung tekukur
Seperti juru kabar batu
Karang tegar
Jakarta, Minggu malam 25 September 2022