Ketika Bupati Achmad Fauzi dan Ibnu Hajar “Membaca Bung Karno”

Redaksi Nolesa

Sabtu, 17 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, NOLESA.com – Membincang Ir. Soekarno tidak cukup dikenang sebagai proklamator dan presiden pertama Indonesia. Masih banyak sisi lain yang perlu dikupas tuntas sebagai spirit untuk membangun bangsa.

Hal itulah yang kemudian mendorong Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur untuk mengadakan peringatan Bulan Bung Karno. Acara ini dikemas dengan Bincang Santai Bersama Bupati Sumenep.

Bincang Santai Bersama Bupati Sumenep ini digelar di Hotel Kaberaz Sumenep, Sabtu 17 Juni 2023. Tema acara tersebut “Membaca Bung Karno”.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir sebagai pembicara dalam acara tersebut, Bupati Sumenep Achmad Fauzi, Sekda Edy Rasiyadi, Sekretaris DCP PDI Perjuangan Sumenep Abrari, dan budayawan Ibnu Hajar.

Baca Juga :  Dua Jadwal Pelayaran Berbeda, PT Pelni 'Nodai' Kepercayaan Masyarakat Masalembu

Peserta acara Bincang Santai Bersama Bupati Sumenep itu yakni kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, dan Kepala Desa.

Berhubung pesertanya dari unsur pemerintah, pada kesempatan itu Bupati Achmad Fauzi mengajak para kepala OPD di lingkup Pemkab Sumenep untuk meneladani jejak perjuangan Bung Karno. Spirit perjuangan sang proklamator itu supaya diimplementasikan dalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat.

Pertama, Bupati Fauzi meminta agar kepala OPD, camat, dan kepala desa selalu bepikir selangkah lebih maju. Sebagaimana Bung Karno ketika berjuang untuk memerdekakan Indonesia dari belenggu penjajah.

Baca Juga :  Ini yang Diminta Bupati Achmad Fauzi Ketika Memantau Pelaksanaan CAT PPPK 2022

Kedua, kepala OPD, camat dan kades diminta turun langsung guna mendengar keluhan dan keinginan masyarakat. Sehingga mampu berbuat atau berfikir sebelum orang lain memikirkannya.

“Cara seperti ini sangat penting untuk diterapkan oleh OPD kita,” tegas Bupati Fauzi.

Selain itu, suami Nia Kurni ini mengingatkan dalam berjuang Bung Karno tidak sendirian. Ayah Megawati Soekarno putri itu selalu merangkul banyak orang untuk berkolaborasi mensukseskan cita-cita dan gagasannya dalam memimpin bangsa.

Baca Juga :  Bupati Achmad Fauzi Singgung Sinergitas Kades dengan Pendamping

“Kolaborasi sangat penting dalam hal apapun,” ujarnya.

Ibnu Hajar selaku pembicara di acara tersebut menilai dari sekian ulasan Bupati Fauzi tentang Bung Karno dapat diartikan sebagai peringatan kepada OPD, camat, dan kades agar bekerja maksimal dalam menjalankan roda pemerintahan dan melayani masyarakat.

“Sejatinya dalam sebuah birokrasi dituntut untuk cerdas dalam berbagai hal, termasuk memahami tentang politik anggaran, memiliki program, serta mampu menerjemahkan visi dan misi yang diusung oleh Bupati Sumenep,” tegas Ibnu Hajar budayawan kelahiran Desa Grujukan Kecamatan Gapura itu.


Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Isu Posisi Jabatan Tak Sesuai Kualifikasi ASN Menjadi Atensi Komisi I DPRD Sumenep
Kabag Prokopim Setdakab Sumenep Sampaikan Tahapan Menuju Pelantikan Bupati dan Wabup Terpilih
Atas Nama Rakyat, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Ingatkan Pemilik Pangkalan Gas LPG 3 Kg
Pemerintah Jamin Harga Beras Stabil Hingga Ramadan 1446 H
MaritimHUB, Terobosan Kemenhub untuk Kemudahan Akses Transportasi Laut
Inisiatif Pemprov Jatim Atasi Warga Terdampak Tanah Bergerak di Dusun Sempu
Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Prakarsai Raperda Pembatasan Penggunaan Gawai Bagi Anak di Bawah 15 Tahun
FIES Sumenep Sukses Meriahkan Peringatan Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek dalam Satu Acara

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 19:27 WIB

Isu Posisi Jabatan Tak Sesuai Kualifikasi ASN Menjadi Atensi Komisi I DPRD Sumenep

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:00 WIB

Kabag Prokopim Setdakab Sumenep Sampaikan Tahapan Menuju Pelantikan Bupati dan Wabup Terpilih

Rabu, 5 Februari 2025 - 07:00 WIB

Atas Nama Rakyat, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Ingatkan Pemilik Pangkalan Gas LPG 3 Kg

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:03 WIB

Pemerintah Jamin Harga Beras Stabil Hingga Ramadan 1446 H

Sabtu, 1 Februari 2025 - 07:00 WIB

MaritimHUB, Terobosan Kemenhub untuk Kemudahan Akses Transportasi Laut

Berita Terbaru

Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman (Foto: ip/nolesa.com)

Nasional

Pemerintah Jamin Harga Beras Stabil Hingga Ramadan 1446 H

Selasa, 4 Feb 2025 - 22:03 WIB

Nelly Farraniyah (Foto: dokumen pribadi untuk nolesa.com)

Sosok

Pengalaman Hobi Jadi Motivasi Profesi

Selasa, 4 Feb 2025 - 18:26 WIB