Bupati Achmad Fauzi Meresmikan Madrasah Berbasis Digital di Yayasan Al-Hasan Gili Genting

Redaksi Nolesa

Minggu, 18 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, NOLESA.com – Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur Achmad Fauzi menghadiri acara Wisuda ke-XVI Yayasan Al-Hasan Sumber Gedungan Gili Genting.

Wisuda ke-XVI Yayasan Al-Hasan Sumber Gedungan Gili Genting ini digelar Sabtu malam 17 Juni 2023.

Selain melaksanakan acara wisuda, pada kesempatan itu juga Yayasan Al-Hasan Sumber Gedungan meresmikan madrasah berbasis digital.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Madrasah berbasis digital itu diresmikan langsung oleh Bupati Achmad Fauzi. Peresmian itu ditandai dengan pemukulan gong oleh orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sumenep itu dengan ditemani pengurus Yayasan Al-Hasan.

Baca Juga :  Reaksi Mahasiswa Mesir di International Day: Culture & Food Festival
Bupati Sumenep Achmad Fauzi memukul gong sebagai simbol peresmian Madrasah berbasis digital di Yayasan Al-Hasan Sumber Gedungan Gili Genting, Sabtu malam, 17/6/2023 (Foto : istimewa)

Pada kesempatan itu, Bupati Achmad Fauzi menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Yayasan Al-Hasan Giligenting, yang telah ikut berperan aktif dalam memajukan pendidikan berbasis agama di daerah.

Karena, kata Bupati Fauzi pada dasarnya Kabupaten Sumenep tidak hanya membutuhkan generasi emas yang cerdas secara intelektual. Melainkan juga butuh generasi penerus yang bertakwa kepada Allah SWT, beramal sholeh, berbudi luhur dan berkarakter budaya.

“Kami menyadari bahwa Yayasan Al-Hasan ini, telah banyak berkontribusi dalam memajukan dan mengembangkan dunia pendidikan,” ucap suami Nia Kurnia di depan hadirin.

Baca Juga :  Kolaborasi KKN Tradisi Nusantara dengan Kagama untuk Lestarikan Batik Ecoprint

Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep meyakini Yayasan Al-Hasan telah melahirkan dan mencetak santri yang mampu berkiprah di berbagai kehidupan masyarakat, baik di bidang keagamaan, pemerintahan, politik, ekonomi, maupun bidang lainnya.

Karena itu, Bupati Fauzi meminta pengelola Yayasan Al-Hasan hendaknya terus mengembangkan kelembagaan dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan zaman.

“Semoga, keberadaan Yayasan Al-Hasan tetap eksis memajukan kualitasnya dalam mencetak generasi Islam yang Qur’ani, beriman, berilmu dan berkarakter,” harap Bupati Fauzi.

Baca Juga :  Empat Orang Lulusan Uniba Madura Dapat Beasiswa S2 ke Republik Ceko

Sementara kepada siswa-siswi yang sudah lulus di berbagai tingkatan yang dikelola Yayasan Al-Hasan, Bupati Fauzi meminta agar terus melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

Alasannya, kedepan tantangan zaman semakin berat yang membutuhkan pengembangan sumber daya manusia berkelanjutan dan komprehensif.

“Para siswa yang telah wisuda bukan akhir menempuh pendidikan, namun harus melanjutkan untuk mengembangkan potensi diri demi masa depannya,” pinta Bupati Fauzi diakhir sambutannya.


Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

PPM UNY Tingkatkan Literasi Digital kepada Ibu Rumah Tangga di Baciro
Baznas Sumenep Segera Realisasikan Beasiswa Untuk 100 Mahasiswa
Tampil Memukau, SDN Romben Rana Sukses Guncang Panggung MEC 2024
Siswa MA Nurur Rahmah Raih Prestasi di Perkajum Kenaikan Tingkat
Maksimalkan Sekolah Ramah Anak, Disdik Sumenep Gelar Kegiatan Bimtek Sekolah Responsif Gender
PkM UNY Bantu Tingkatkan Kompetensi Guru
Dinas Pendidikan Sumenep Siap Melayani Siswa Berkebutuhan Khusus
PkM FBSB UNY Berikan Pelatihan Menulis Berbasis Tujuan Khusus kepada Siswa SMKN 6 Yogyakarta

Berita Terkait

Kamis, 26 September 2024 - 15:55 WIB

PPM UNY Tingkatkan Literasi Digital kepada Ibu Rumah Tangga di Baciro

Selasa, 24 September 2024 - 07:05 WIB

Baznas Sumenep Segera Realisasikan Beasiswa Untuk 100 Mahasiswa

Senin, 23 September 2024 - 14:00 WIB

Tampil Memukau, SDN Romben Rana Sukses Guncang Panggung MEC 2024

Sabtu, 7 September 2024 - 22:09 WIB

Siswa MA Nurur Rahmah Raih Prestasi di Perkajum Kenaikan Tingkat

Rabu, 28 Agustus 2024 - 17:00 WIB

Maksimalkan Sekolah Ramah Anak, Disdik Sumenep Gelar Kegiatan Bimtek Sekolah Responsif Gender

Berita Terbaru

Ilustrasi (pixabay/nolesa.com)

Puisi

Puisi-puisi Tundra Alif Juliant

Rabu, 25 Des 2024 - 08:36 WIB