Sumenep, NOLESA.com – Jemaah haji kelompok terbang (kloter) 36 akhirnya tiba di Gor A. Yani Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis 19 Juli 2023.
Kloter 36 ini berjumlah 164 jemaah haji. Para tamu Allah itu tiba di Sumenep sekira pukul 11.40 WIB.
Koordinator Panitia Pemberangkatan dan Pemulangan Haji Sumenep 2023, Kamiluddin menerangkan bus yang mengangkut jemaah haji kloter 36 ini tetap difasilitasi oleh Pemkab Sumenep.
“Ada tiga armada yang kami siapkan, masing-masing bus tersedia 59 kursi,” ujar Kamil.
Kamiluddin yang juga Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Setdakab Sumenep ini mengaku selalu berkoordinasi dengan pihak terkait agar proses pemulangan lancar.
“Alhamdulillah berjalan lancar, kalaupun ada kendala tapi masih bisa diselesaikan,” ucap Kabag Kamil.
Imroatus Soliha salah satu kerabat dari jemaah haji kloter 36 mengaku terharu dan bersyukur. Karena kerabatnya telah tiba dalam keadaan selamat.
“Saya menangis karena haru melihat wajah keluarga datang dari makkah. Sampai ke rumah dengan keadaan selamat dan bahagia,” katanya.
“Maka dari itu kami juga menyampaikan rasa terimakasih kepada semua pihak yang telah berjibaku dalam proses pemulangan ini, termasuk kepada Pemkab Sumenep,” imbuhnya sembari menyeka air matanya karena bahagia dipertemukan lagi dengan kerabatnya yang pergi haji itu.
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi