Mimbar Perdana Sang Kiai

Redaksi Nolesa

Rabu, 26 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Sumenep, KH. Imam Hasyim (Sang Kiai) sambutan perdana di acara peringatan Isra Mikraj di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Rabu 26/2/2025 (Foto: nolesa.com)

Wakil Bupati Sumenep, KH. Imam Hasyim (Sang Kiai) sambutan perdana di acara peringatan Isra Mikraj di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Rabu 26/2/2025 (Foto: nolesa.com)

Sumenep, NOLESA.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Rabu 26 Februari 2025.

Peringatan Isra Mikraj ini dihadiri Wakil Bupati Sumenep, KH. Imam Hasyim. Selain hadir sekaligus menyampaikan sambutan. Karenanya, acara tersebut menjadi mimbar perdana bagi Sang Kiai sapaan akrab Kiai Imam sewaktu kampanye Pilkada 2024 kemarin.

Baca Juga :  IAA Malang Raya Gelar MUBES, Lahirkan Sosok Pemimpin Baru

Dalam sambutannya, Wabup Kiai Imam menyampaikan sangat mengapresiasi acara keruhanian tersebut, karena menjadi perantara pencerahan bagi pejabat dan masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Acara ini akan menumbuhkan kesadaran umat Islam dalam menjaga ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan kualitas kehidupan beragama di Sumenep,” kata Wabup Kiai Imam.

Peringatan Isra Mikraj ini menghadirkan dai kondang, yakni KH. Fauzan Badaruddin.

Baca Juga :  Cara Bupati Ra Fauzi Dorong Geliat Wisata Desa

Dalam ceramahnya, kiai asal Kota Gerbang Salam itu mendorong pentingnya meningkatkan tali persaudaraan, dan menjadikan teladan Nabi Muhammad SAW sebagai pedoman dalam kehidupan.

“Kita diajarkan untuk selalu taat kepada Allah dan Rasul-Nya, serta menjadikan akhlak Nabi Muhammad sebagai teladan dalam berinteraksi dengan sesama,” demikian salah satu pesan Kiai Fauzan.

Di tempat yang sama, Kabag Kesra Setdakab Sumenep, Kamiluddin, menyampaikan akan pentingnya memperkuat kebersamaan antara pemerintah, ulama, dan masyarakat, sebagaimana teladan yang diajarkan Rasulullah SAW.

Baca Juga :  Terinspirasi dari Presiden Jokowi, Jurnalis Sumenep akan Gelar Lomba Latto-latto antar Wartawan

Sebab itu, Kabag Kamil mengajak para pejabat di lingkungan Pemkab Sumenep, untuk mengamalkan ajaran Nabi Muhammad SAW, agar mendapat syafaatnya.

“Semoga acara Isra Mikraj ini bukan sekedar peringatan saja. Tapi merupakan momentum memperbaiki diri,” harap Kabag Kamil.

Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Ketua Komisi IV DPRD Sumenep Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Guru PAUD dan TK
Siapkan Pemimpin Masa Depan, Iksaag Godok Pemuda Gili Iyang
Sumenep Sukses Perkuat Transportasi Laut, Mudik Gratis 2025 ke Sapeken Lancar
Berbagi Berkah Ramadan, PBV Bharata Muda Jenangger Bagikan Takjil
Pemkab Sumenep Silaturahim Bersama Ulama dan Tokoh Masyarakat
Puskesmas Manding Maksimalkan Program Cek Kesehatan Gratis
Pojok SPP, Inovasi Puskesmas Ganding Turunkan Angka PTM
Skor SPI Sumenep Tertinggi di Jatim, Bupati Fauzi Minta Tata Kelola Pemerintahan Terus Ditingkatkan

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 21:55 WIB

Ketua Komisi IV DPRD Sumenep Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Guru PAUD dan TK

Rabu, 26 Maret 2025 - 19:00 WIB

Siapkan Pemimpin Masa Depan, Iksaag Godok Pemuda Gili Iyang

Rabu, 26 Maret 2025 - 10:00 WIB

Sumenep Sukses Perkuat Transportasi Laut, Mudik Gratis 2025 ke Sapeken Lancar

Minggu, 23 Maret 2025 - 19:30 WIB

Berbagi Berkah Ramadan, PBV Bharata Muda Jenangger Bagikan Takjil

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:00 WIB

Pemkab Sumenep Silaturahim Bersama Ulama dan Tokoh Masyarakat

Berita Terbaru