Buah-buahan yang beragam jenis merupakan salah satu nikmat yang Allah SWT. berikan untuk manusia dan segala mahluk di muka bumi ini.
Dari sekian ragam jenis buah-buahan itu terdapat kandungan vitamin yang beragam pula untuk kesehatan tubuh manusia.
Dokter Zaidul Akbar mencoba menguraikan dan berbagai jenis buah berikut manfaatnya jika dikonsumsi.
Melalui channel Youtubenya, dr Zaidul Akbar Official, dokter yang sekaligus dai tersebut menjelaskan beberapa jenis buah-buahan yang manfaatnya untuk kecerdasan otak.
Diantaranya Alpukat. Menurut Zaidul Akbar kandungan gizi dan vitamin pada buah Alpukat sangat bermanfaat untuk kecerdasan otak.
“Alpukat salah satu sumber lemak yang sangat baik untuk jantung kita, untuk otak kita,” katanya dalam tayangan video di channel youtube tersebut.
Selain buah Alpukat, dokter Zaidul Akbar juga menyebut Bluberi. Buah yang juga mendorong daya cerdas otak manusia.
“Bluberi salah satu buah yang disebutkan oleh para ilmuwan yang sangat baik dalam meningkatkan fungsi kerja otak,” imbuhnya.(*)
Penulis : Wail Arrifqi
Editor : Ahmad Farisi