Kabar Baik, Ruang Isolasi Pasien Covid-19 di RSUD Sumenep Sudah Dialihkan Menjadi Ruang Rawat Umum

Redaksi Nolesa

Minggu, 19 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, NOLESA.com — Meskipun belum usai, pandemi-Covid-19 tetapi bisa dikatakan landai. Aktivitas masyarakat mulai normal seperti sebelum dilanda pandemi.

Menyambut situasi ini, Rumah Sakit Umum (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep, Madura, Jawa Timur mulai beralih ke ‘pengatural awal’.

Semisal ruang isolasi untuk pasien Covid-19 yang ada di RSUD Sumenep, sekarang sudah dialihkan menjadi ruang rawat pasien umum. Hal ini dilakukan karena tiga bulan terakhir sudah tidak merawat pasien Covid-19.

Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dr. Erliyati melalui Humas Arman Endika Putra, menuturkan sekitar tiga bulan lebih tidak ada pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit milik Pemkab Sumenep itu.

“Sudah hampir tiga bulan tidak ada pasien Covid-19. Jadi, sebagian tempat tidur di ruang isolasi digunakan untuk rawat inap pasien non Covid-19,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bersama Tim KP3, Kapolres Sumenep Awasi Distribusi Pupuk Bersubsidi

Mas Arman-orang memangil Humas RSUD Sumenep ini, menyebut pasien non Covid-19 yang dirawat di ruang isolasi saat ini adalah, mereka yang menderita penyakit menular seperti hepatitis, tuberculosis (TBC) dan beberapa penyakit menular.

“Jadi ruangan covid itu sekarang kami gunakan untuk perawatan pasien lain yang memiliki penyakit menular seperti TBC, hepatitis dan penyakit menular lainnya” ungkap pria murah senyum itu.

Baca Juga :  Semalam di Malioboro

Kendati demikian, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep tetap menyiapkan tempat tidur di ruang isolasi untuk mengantisipasi apabila nanti ada pasien Covid-19 yang akan dirawat.

“Hanya sebagian yang digunakan untuk pasien umum. Kami tetap menyiapkan sebagian tempat tidur untuk berjaga-jaga,” Mas Arman memungkasi. (*)


Penulis: Rusydiyono 

Editor: Ahmad Farisi 

Berita Terkait

Kabag Helmi Minta Doa Supaya Pelantikan Bupati Sumenep Lancar, Apalagi Hari ini Sedang Gladi
Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi
Pengamat Hukum Menilai Rekrutmen TA Anggota DPRD Sumenep Hanya Prank, Begini Tanggapan Ketua Fraksi Demokrat dan PAN
Perkuat Ketahanan Pangan Lokal, DPP Tani Merdeka: Kolaborasi Kawal Kesejahteraan Petani Daerah
Selain Dukung, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Juga Berharap Masukan Masyarakat untuk Raperda Pesantren
Indra Wahyudi Sering Mengawal Aspirasi Rakyat yang Disampaikan di TikTok
Sumenep Akan Menerima Investasi di Bidang Perikanan, Anggota Komisi II Ingatkan Bupati Fauzi Terkait SDM Pengelolanya
Fraksi PKB Mengajak Seluruh Fraksi di DPRD Sumenep Dukung Perda Pondok Pesantren

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:42 WIB

Kabag Helmi Minta Doa Supaya Pelantikan Bupati Sumenep Lancar, Apalagi Hari ini Sedang Gladi

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:53 WIB

Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:01 WIB

Pengamat Hukum Menilai Rekrutmen TA Anggota DPRD Sumenep Hanya Prank, Begini Tanggapan Ketua Fraksi Demokrat dan PAN

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:34 WIB

Selain Dukung, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Juga Berharap Masukan Masyarakat untuk Raperda Pesantren

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:31 WIB

Indra Wahyudi Sering Mengawal Aspirasi Rakyat yang Disampaikan di TikTok

Berita Terbaru

Dendam (Ilustrasi Pixabay)

Cerpen

DENDAM

Sabtu, 15 Feb 2025 - 07:00 WIB