Jakarta, nolesa.com – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Akhmad Syaikhu ikut memberi ucapan selamat atas keterpilihan Kiai Miftachul Akhyar sebagai Rais Aam PBNU dan Gus Yahya sebagai Ketua Umum PBNU periode 2021-2026. Syaikhu menilai kedua sosok kiai hebat itu akan membawa NU pada garis kesuksesan.
“Selamat dan sukses buat NU. Saya yakin keduanya akan sukses selama menakhodai NU lima tahun ke depan,” ujar Syaikhu dalam keterangannya Rabu (29/12).
Menurut Presiden PKS itu, Kiai Miftachul Akhyar dan Gus Yahya adalah dua sosok kiai yang berkarisma, memiliki agama yang luas, dan serta memiliki jiwa kepemimpinan yang tangguh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Keduanya sosok kiai yang tepat. Memiliki karisma, karakter kepemimpinan dan ilmu yang mumpuni,” tambanya.
Syaikhu mengaku dirinya sangat optimis bahwa ke depan NU akan semakin kuat, mandiri dan memberi kontribusi yang semakin besar bagi kehidupan berbangsa dan perdamaian dunia.
Oleh karena itu, Syaikhu mengatakan bahwa PKS akan selalu siap untuk bersinergi dengan NU, dan serta bersedia mendengar nasihat-nasihat dari kiai NU dalam rangka membangun peradaban kebangsaan yang lebih baik lagi.
“Insyaallah kami akan selalu siap bersama NU. Juga mendengarkan nasihat pemimpin dan para kiainya,” katanya.
Penulis: Aris
Editor: Dimas