Sumenep, NOLESA.com – Dalam rangka semarak Hari Keluarga Sedunia 2024, Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar Senam Massal, Minggu 21 Januari 2024.
Untuk mensukseskan Senam Massal semarak Hari Keluarga Sedunia 2024 itu Pemkab Sumenep bekerjasama dengan Persatuan Wanita Olahraga Indonesia (Perwosi).
Acara tersebut terbilang sukses, terbukti ribuan masyarakat sangat antusias memadati area Taman Bunga (TB) untuk mengikuti Senam Massal Hari Keluarga Sedunia itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, penyelenggara juga menyiapkan banyak doorprize bagi peserta Senam Massal.
Dalam sambutannya Bupati Sumenep Haji Achmad Fauzi Wongsojudo menyampaikan Senam Massal itu diadakan untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga Indonesia khususnya warga Sumenep.
Karena tubuh yang sehat akan mendorong pola hidup yang berkualitas. Dan itu bisa dilakukan dengan cara meningkatkan peran keluarga supaya tercipta kesadaran untuk selalu menjaga kesehatan.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berolahraga dalam upaya menjaga kesehatan dan meningkatkan kualitas kehidupan keluarga,” ajak Bupati Fauzi.
Sementara itu, Ketua Perwosi Sumenep Hj Nia Kurnia Fauzi menegaskan Senam Massal itu dilaksanakan semata-mata untuk mengajak masyarakat agar rutin olahraga untuk menjaga kesehatan jasmani.
Karena dalam rangka menyemarakkan momentum Hari Keluarga Sedunia kali ini lebih memilih senam. Karena senam tergolong olahraga yang mudah dilakukan dan tidak memandang usia. Siapapun, tua dan kaula muda bisa melakukan secara rutin.
“Karena itulah, senam massal membangun kebersamaan untuk rajin berolahraga dalam rangka menuju sehat jasmani dan rohani,” tandas Nia Kurnia yang juga anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep itu.
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi