Sumenep, NOLESA.com – Peduli kelompok perempuan, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep Indra Wahyudi memberikan bantuan sound system.
Indra Wahyudi yang merupakan politisi Demokrat itu mengaku sound system tersebut disalurkan kepada kelompok perempuan pada Kamis 30 November 2023.
Politisi kawakan itu menyerahkan bantuan sound system kepada Kelompok wanita tani (KWT). Kemudian, kepada ibu-ibu muslimat atau ibu-ibu majelis taklim, ketiga pada kelompok koperasi ibu-ibu, keempat bantuan berupa sound system juga diberikan untuk komunitas ibu-ibu muda yang aktiv melakukan kegiatan senam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ini bagian dari tindak lanjut komitmen saya dulu saat reses tahun 2022 dan baru direalisasikan pada tahun 2023 ini, jadi bantuan ini memang difokuskan untuk kaum ibu-ibu,” ujar Indra, Kamis 30 November 2023.
Menurut Ketua DPC Demokrat Sumenep, bantuan itu merupakan keinginan warga dalam menunjang aktivitasnya. Setiap aspirasi atau permintaan yang disampaikan kepadanya, dalam hal ini fraksi Demokrat maka akan diperjuangkan hingga tuntas.
Setidaknya ada sekitar 164 unit Sound System aktiv yang diserahkan, ada yang dibagikan di Kecamatan Ambunten, Pasongsongan, dan Kecamatan Rubaru.
“Bantuan ini terdiri dari tiga kriteria, ada yang dari fraksi Demokrat Provinsi, yang kedua dari Kabupaten sendiri dan dari saya,” ungkapnya.
Indra berharap, bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya. Lebih-lebih bisa meningkatkan kreativitas dan perekonomian di koperasi kelompok ibu-ibu.
“Harapan saya semoga bermanfaat untuk para penerima, mudah-mudahan dapat menunjang setiap kegiatan yang diadakan kelompok ibu-ibu itu,” pungkasnya.
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi