Rapat Paripurna Pembentukan Fraksi-fraksi DPRD Sumenep Tuntas

Redaksi Nolesa

Senin, 2 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPRD Sumenep gelar Rapat Paripurna pembentukan fraksi-fraksi periode 2024-2029, Senin 2/9/2024 (foto: humas DPRR Sumenep)

DPRD Sumenep gelar Rapat Paripurna pembentukan fraksi-fraksi periode 2024-2029, Senin 2/9/2024 (foto: humas DPRR Sumenep)

Sumenep, NOLESA.com – Fraksi-fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, periode 2024-2029 sudah terbentuk.

Pembentukan fraksi-fraksi itu melalui Rapat Paripurna yang dipimpin langsung Ketua Sementara DPRD Sumenep H. Zainal Arifin, Senin 2 September 2024.

Dalam Rapat Paripurna pembentukan fraksi-fraksi tersebut, terdapat 7 fraksi di DPRD Sumenep periode 2024-2029.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini kami sudah melakukan rapat paripurna pembentukan fraksi-fraksi di DPRD Sumenep. Hasilnya, ada 7 fraksi,” jelas H. Zainal.

Baca Juga :  Menyongsong Abad ke-2 NU, Begini Komitmen ISNU

Politisi senior PDI Perjuangan Sumenep itu menyebutkan dari 7 fraksi itu, terdapat 6 fraksi merupakan fraksi utuh dan 1 fraksi gabungan.

“Ketujuh fraksi itu yakni fraksi PDI Perjuangan, fraksi PKB yang di dalamnya ada Hanura, fraksi Demokrat, fraksi PPP, fraksi PAN, dan fraksi Nasdem bersama PBB. Sedangkan satu fraksi adalah gabungan dari Gerindra dengan PKS,” ungkapnya.

Dia juga mengaku pembentukan fraksi ini merupakan tugas pertama yang dijalankan sebagai pimpinan DPRD sementara, dan sudah terlaksana.

Baca Juga :  Sumenep Spektakuler, Bupati Fauzi Siapkan 40 Grup Musik Tong Tong untuk Hibur Warga

“Dengan terbentuknya fraksi ini, maka selanjutnya kami akan menyusun Alat Kelengkapan Dewan (AKD) mulai dari Komisi, Badan Anggaran, Badan Kehormatan dan Panitia Khusus,” ungkapnya.

Zainal menargetkan bulan ini seluruh AKD bisa terbentuk, sehingga seluruh anggota dewan di Kabupaten Sumenep ini bisa menjalankan tugas dan wewenangnya secara maksimal.

“Target kami, bulan ini seluruh alat kelengkapan dewan harus selesai,” tandasnya.

Baca Juga :  Satpol PP Sumenep dan Bea Cukai Terus Berupaya Tekan Peredaran Rokok Ilegal di Musim Tembakau

Adapun Partai Politik (parpol) yang memperoleh kursi legislatif yakni PDI Perjuangan 11 kursi, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 10 kursi, Partai Demokrat 7 kursi, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 6 kursi.

Kemudian Partai Amanat Nasional (PAN) 5 kursi, Partai Nasdem 5 kursi, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masing-masing 2 kursi.

Sedangkan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Bulan Bintang (PBB) masing-masing 1 kursi.

Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Fraksi PKB Sumenep Ajukan 23 Usulan Pada Rapat Paripurna
Hanafi Isyaratkan Dukungan Bersyarat untuk Pembentukan Pansus BSPS di Sumenep
Masa Reses II Usai, DPRD Sumenep Gelar Rapat Paripurna
Kepala Puskesmas Pandian Sumenep Jelaskan Soal Tudingan Tak Melayani Surat Rujukan
Kades yang Dapat BSPS Akan Dipanggil Komisi III DPRD Sumenep
Sayembara Kepala DLH Sumenep
Puskesmas Bluto Tunaikan Tugas Layani JCH 2025 Hingga Tuntas
Sukses Lestarikan Budaya Keris, Bupati Fauzi Dianugerahi Penghargaan SNKI

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 19:00 WIB

Fraksi PKB Sumenep Ajukan 23 Usulan Pada Rapat Paripurna

Rabu, 23 April 2025 - 17:34 WIB

Hanafi Isyaratkan Dukungan Bersyarat untuk Pembentukan Pansus BSPS di Sumenep

Rabu, 23 April 2025 - 13:00 WIB

Masa Reses II Usai, DPRD Sumenep Gelar Rapat Paripurna

Rabu, 23 April 2025 - 08:38 WIB

Kepala Puskesmas Pandian Sumenep Jelaskan Soal Tudingan Tak Melayani Surat Rujukan

Senin, 21 April 2025 - 10:01 WIB

Sayembara Kepala DLH Sumenep

Berita Terbaru

Jubir Fraksi PKB Sumenep, dr. Virzannida menyampaikan berkas usulan hasil serap aspirasi masa reses II kepada Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin dalam Rapat Paripurna, Rabu 23/4/2025

Daerah

Fraksi PKB Sumenep Ajukan 23 Usulan Pada Rapat Paripurna

Rabu, 23 Apr 2025 - 19:00 WIB

Masa Reses II Usai, DPRD Sumenep Gelar Rapat Paripurna, Rabu 23/5/2025

Daerah

Masa Reses II Usai, DPRD Sumenep Gelar Rapat Paripurna

Rabu, 23 Apr 2025 - 13:00 WIB