PR dari Bupati Fauzi untuk Karang Taruna

Redaksi Nolesa

Senin, 3 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, NOLESA.com — Pengurus Karang Taruna Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur gelar pertemuan akbar.

Pertemuan akbar ini dihadiri oleh Karang Taruna desa dan Karang Taruna kecamatan. Acara ini bertempat di Gedung Korpri Sumenep, Senin 3 Oktober 2022.

Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Bulan Bhakti Karang Taruna ke-62.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pertemuan akbar tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi. Pada momentum ini politisi muda PDIP tersebut menyampaikan karang taruna diharapkan menjadi mitra pemerintah daerah dalam menyukseskan program pembangunan.

Baca Juga :  Lahirkan Inovasi Layanan Kelautan, Bupati Haji Achmad Fauzi Wongsojudo Menerima Penghargaan dari Presiden di Maluku Utara

Alasan Ketua DPC PDIP Sumenep itu karena keberadaan Karang Taruna bersentuhan langsung dengan masyarakat di akar rumput.

“Organisasi ini dengan struktur hingga tingkat desa, jelas memiliki peran penting untuk ikut serta menyampaikan kepada masyarakat, sekaligus mendorong suksesnya pelaksanaan program pembangunan daerah,” ujar suami Nia Kurnia.

Menurut Bupati Fauzi sebagai mitra pemerintah Karang Taruna diharapkan terus mendukung upaya pemerintah dalam melakukan akselerasi pembanguan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sumenep untuk masa yang akan datang.

“Kami ingin karang taruna lebih aktif membantu pemerintah dalam pembangunan, seperti penanganan pesoalan sosial, sehingga memberikan kontribusi kepada masyarakat, apalagi kondisi pasca pandemi Covid-19 juga perlu perhatian dengan melaksanakan berbagai kegiatan agar aktivitas masyarakat kembali normal,” ucap alumni MAN Sumenep itu.

Baca Juga :  Begini Penjelasan Kepala DKPP Sumenep Mengenai Regulasi Penyaluran Pupuk Bersubsidi

Sebab itu, Bupati Fauzi mengungkapkan, Karang Taruna perlu membuat kerangka kerja tepat sasaran baik jangka pendek maupun panjang, bahkan meningkatkan koordinasi, kolaborasi, komunikasi dan kerja sama antar karang taruna.

Semua pengurus Karang Taruna desa dan kecamatan foto bersama dengan Bupati Achmad Fauzi

“Semoga karang taruna bisa menjadi pemicu perubahan untuk mewujudkan Kabupaten Sumenep lebih baik dan lebih maju,” harapnya.

Baca Juga :  Bakal Meriah, TPC Ganjar - Mahfud Sumenep Libatkan Ratusan UMKM dalam Festival Kuliner Sabtu Depan

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Sumenep Nurahmat menambahkan, pihaknya terus bekerja secara maksimal untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, sehingga jajarannya pada semua tingkatan terus berperan aktif dalam penanganan persoalan sosial, lingkungan hingga kepemudaan.

“Sampai saat ini, karang taruna belum terbentuk di beberapa desa, namun kami berusaha segera membentuk kepengurusan di desa itu,” tutup Nurahmat.

Kepala Dinas Sosial dan P3A Achmad Zulkarnain juga terlihat membersamai Bupati Fauzi di acara tersebut.(*)


Penulis : Rusydiyono

Editor : Achmad Farisi

Berita Terkait

Harga Tembakau Sumenep Melambung, Petani Tambah Beruntung
Kabag Helmi Minta Doa Supaya Pelantikan Bupati Sumenep Lancar, Apalagi Hari ini Sedang Gladi
Dukung Capaian Positif Pemerintah, Aktivis Milenial: Prabowo-Gibran Serius Wujudkan Pembangunan Nasional
Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi
Pengamat Hukum Menilai Rekrutmen TA Anggota DPRD Sumenep Hanya Prank, Begini Tanggapan Ketua Fraksi Demokrat dan PAN
Perkuat Ketahanan Pangan Lokal, DPP Tani Merdeka: Kolaborasi Kawal Kesejahteraan Petani Daerah
Selain Dukung, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Juga Berharap Masukan Masyarakat untuk Raperda Pesantren
Indra Wahyudi Sering Mengawal Aspirasi Rakyat yang Disampaikan di TikTok

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 18:20 WIB

Harga Tembakau Sumenep Melambung, Petani Tambah Beruntung

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:42 WIB

Kabag Helmi Minta Doa Supaya Pelantikan Bupati Sumenep Lancar, Apalagi Hari ini Sedang Gladi

Sabtu, 15 Februari 2025 - 10:01 WIB

Dukung Capaian Positif Pemerintah, Aktivis Milenial: Prabowo-Gibran Serius Wujudkan Pembangunan Nasional

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:53 WIB

Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:26 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan Lokal, DPP Tani Merdeka: Kolaborasi Kawal Kesejahteraan Petani Daerah

Berita Terbaru

Harga Tembakau Sumenep Melambung, Petani Tambah Beruntung (Foto: nolesa.com)

Daerah

Harga Tembakau Sumenep Melambung, Petani Tambah Beruntung

Selasa, 18 Feb 2025 - 18:20 WIB

Dendam (Ilustrasi Pixabay)

Cerpen

DENDAM

Sabtu, 15 Feb 2025 - 07:00 WIB