Pertemuan Akbar BEM se-Madura Berlangsung di Sumenep, Ini Agendanya

Redaksi Nolesa

Minggu, 28 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, NOLESA.com — Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Madura berkumpul di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Pertemuan organisasi intra kampus ini delegasi dari berbagai perguruan tinggi se-Madura ini dijadwalkan selama tiga hari. Sejak Minggu-Selasa, 28-30 Agustus 2022.

Selama tiga hari itu, BEM se-Madura ini akan menyelesaikan banyak agenda. Pertemuan ini bertempat di Hotel De Baghraf.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pertemuan akbar BEM Madura dan Refleksi Kemerdekaan kali ini mengangkat tema ‘meramu kebangkitan mahasiswa Madura’.

Baca Juga :  Kuasa Hukum Berharap Kasus Penendang Sesajen Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Adapun tujuannya tidak lain untuk membangun solidaritas dan soliditas BEM se-Madura, mulai dari Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Kabupaten Sumenep.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi, dan jajaran Forkopimda Sumenep.

Dalam sambutannya, Koordinator BEM Sumenep Nur Hayat selaku tuan rumah pertemuan akbar ini mengatakan acara tersebut sebatas untuk memperkuat solidaritas dan silaturahim antar organisasi intra kampus.

“Saya tegaskan, tidak ada tendensi atau kepentingan apapun dari dilaksanakannya kegiatan ini kecuali memperat tali silaturrahmi antar-BEM se-Madura dalam rangka menyongsong kebangkitan mahasiswa Madura,” kata Koordinator BEMSU yang juga mahasiswa STKIP PGRI Sumenep itu.

Baca Juga :  Cukup Siapkan Nama, NIK dan Akta Bayi Baru Lahir Langsung Keluar

Aktivis kelahiran Desa Tamidung Kecamatan Batang-Batang itu berharap agar pertemuan BEM se-Madura dapat terus terlaksana secara bergantian di empat kabupaten.

Dia menuturkan, salah satu agenda dari pertemuan akbar itu untuk membahas isu-isu kerakyatan.

“Harapan kami, nanti hasilnya bisa kami rekomendasikan kepada pihak-pihak terkait,” harapnya.

Sementara itu, Bupati Achmad Fauzi mengaku sangat apresiatif dengan acara tersebut.

Baca Juga :  Bantuan Guru Ngaji Program Bupati H. Fauzi Ditarget Merata

Selain mengaku mendukung, politisi PDIP itu juga berpesan agar mahasiswa selalu optimis dan fokus dalam melakukan kegiatan. Termasuk pemberdayaan dan pengawalan isu.

“Saya selalu berpesan kepada mahasiswa agar selalu optimis. Kebersamaan dan kekompakan harus dibangun bersama-sama tanpa ada tendensi apa-apa. Mahasiswa harus tegak lurus menyatakan, bahwa kalian mahasiswa,” kata suami Nia Kurnia disambu tepuk tangan peserta temu BEM se-Madura itu.(*)


Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Siswa MA Nurur Rahmah Raih Prestasi di Perkajum Kenaikan Tingkat
Dewan Asal Pulau Masalembu Terpilih sebagai Ketua Pansus Tatib DPRD Sumenep
Konsisten Dorong Program Rumah Murah, BTN Mendapatkan Apresiasi
Suara Gemara, Ketua DPRD Sumenep Wajib Dijabat Legislator Berkualitas dan Visioner
Datang ke Kecamatan Gapura, Bupati Fauzi Serahkan Sejumlah Bantuan
6 Asas Hukum Perdata
Bapaknya Anak Yatim
Bacabup dan Bacawabup FAHAM Selesai Ikuti Tes Kesehatan, H. Fauzi: Alhamdulillah Berjalan Lancar

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 22:09 WIB

Siswa MA Nurur Rahmah Raih Prestasi di Perkajum Kenaikan Tingkat

Sabtu, 7 September 2024 - 15:05 WIB

Dewan Asal Pulau Masalembu Terpilih sebagai Ketua Pansus Tatib DPRD Sumenep

Sabtu, 7 September 2024 - 13:00 WIB

Konsisten Dorong Program Rumah Murah, BTN Mendapatkan Apresiasi

Kamis, 5 September 2024 - 19:00 WIB

Suara Gemara, Ketua DPRD Sumenep Wajib Dijabat Legislator Berkualitas dan Visioner

Kamis, 5 September 2024 - 14:00 WIB

Datang ke Kecamatan Gapura, Bupati Fauzi Serahkan Sejumlah Bantuan

Berita Terbaru