Mas Menteri Nadiem Beri Kejutan Kepada Penulis Cerita Anak

Redaksi Nolesa

Minggu, 17 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sri Handayaningsih pengarang buku Petualangan Banyu di Negeri Jauh

Sri Handayaningsih pengarang buku Petualangan Banyu di Negeri Jauh

Bandung, nolesa.com – Sri Handayaningsih, guru SMPN 1 Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, terkejut mendapati karya bukunya dibaca oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim di hadapan 350-an anak Indonesia dari dalam dan luar negeri.

Guru Bahasa Indonesia tersebut awalnya menemani anak laki-lakinya mengikuti perayaan Bulan Bahasa dan Sastra bersama Mendikbudristek pada Kamis (14/10) kemarin.

“Saya duduk ndlosor (duduk bersimpuh—red) di samping kaki kursi nemeni anak lanang zoom,” kata Sri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Waktu itu anak laki-lakinya yang terpilih menjadi peserta acara Bulan Bahasa dan Sastra bersama Mendikbudristek berniat ingin urun bertanya. Tetapi, karena waktunya terbatas tidak jadi bertanya.

Baca Juga :  SDN Romben Rana Dungkek Hadirkan Kak Avan dan Boneka KIA sebagai Penutup Kegiatan MPLS

“Nah, yang bikin dia sumringah, ternyata Mas Menteri tampil membacakan buku untuk peserta. Emak (Sri—Red) yang dasarnya kagetan dan gumunan langsung njenggirat pas tahu sampul buku yang dibaca Mas Menteri. Ternyata yang dibaca sama Mas Menteri adalah bukunya emak,” ungkap alumnus Universitas Negeri Yogyakarta tersebut melalui unggahannya di Facebook.

Bukunya yang dibaca oleh Menteri Nadiem Makarim tersebut berjudul Petualangan Banyu di Negeri Jauh. Buku cerita anak tersebut diterbitkan oleh Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan yang terbit 2019.

Baca Juga :  Di Usianya yang ke-69, IPNU Siapkan Generasi Key Opinion Leader

Sri Handayaningsih membagikan buku tersebut lewat online, bukunya sudah bisa diakses di sini.

Banyak orang yang terpukau sekaligus mengucapkan selamat untuk Sri Handayaningsih. Bagi kebanyakan orang pengalaman tersebut merupakan momen langka apalagi untuk seorang guru.

“Guru tidak boleh berhenti belajar. Harus terus belajar karena dunia pendidikan terus berkembang. Salah satu cara belajar adalah dengan membaca,” jawab perempuan kelahiran Kebumen tersebut ketika diminta masukannya untuk menyemangati para guru di seluruh Indonesia.

“Demikian juga agar bisa menulis, guru harus membaca. Guru nggak akan bisa menulis kalau nggak mau membaca,” lanjutnya saat dikonfirmasi oleh nolesa.com.

Baca Juga :  Oleh-oleh Dewan Pendidikan ketika Menghadap Bupati Fauzi

Sri Handayaningsih banyak menulis cerita anak dan buku ajar. Beberapa judul bukunya telah diterbitkan oleh pemerintah melaui Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan.

Jauh sebelum menulis cerita, Sri Handayaningsih sewaktu mahasiswa suka menulis puisi dan sudah diterbitkan menjadi buku antologi bersama seperti Ibumi: Kisah-kisah dari Tanah di Bawah Pelangi – Puisi Kisah Nusantara (2008).

Buku bacaannya yaitu Pintar Bahasa Indonesia Superlengkap (2014), Bersahabat dengan Bencana Alam (2017), Menelusuri Jejak Si Anak Candi (2018), dan Berkunjung ke Rumah Bibi Rumi (2019) (red/vid).

Berita Terkait

FIES Sumenep Sukses Meriahkan Peringatan Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek dalam Satu Acara
Gelorakan Budaya Menulis, JMSI Sumenep Keliling Sekolah
Sekwan Sambut Baik Mahasiswa Unija dan Uniba yang Akan Magang di Sekretariat DPRD Sumenep
LPM Retorika STKIP PGRI Sumenep Gembleng Mahasiswa Jadi Jurnalis Kritis
Siswa MA Nasy-Mut Candi Dibekali Pengalaman Kerja dengan Belajar Langsung di Pasar
MA Nasy-Mut Candi Cetak Penulis Melalui Mimbar Akademik
PPM UNY Tingkatkan Literasi Digital kepada Ibu Rumah Tangga di Baciro
Baznas Sumenep Segera Realisasikan Beasiswa Untuk 100 Mahasiswa

Berita Terkait

Jumat, 31 Januari 2025 - 16:30 WIB

FIES Sumenep Sukses Meriahkan Peringatan Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek dalam Satu Acara

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:12 WIB

Gelorakan Budaya Menulis, JMSI Sumenep Keliling Sekolah

Kamis, 23 Januari 2025 - 11:38 WIB

Sekwan Sambut Baik Mahasiswa Unija dan Uniba yang Akan Magang di Sekretariat DPRD Sumenep

Rabu, 15 Januari 2025 - 22:35 WIB

LPM Retorika STKIP PGRI Sumenep Gembleng Mahasiswa Jadi Jurnalis Kritis

Selasa, 14 Januari 2025 - 18:07 WIB

Siswa MA Nasy-Mut Candi Dibekali Pengalaman Kerja dengan Belajar Langsung di Pasar

Berita Terbaru

Dendam (Ilustrasi Pixabay)

Cerpen

DENDAM

Sabtu, 15 Feb 2025 - 07:00 WIB