Sumenep, NOLESA.com — Dalam rangka menekan inflasi, Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur Achmad Fauzi melakukan berbagai cara jitu.
Salah satunya dengan menggerakkan lembaga keuangan, baik BUMN atau Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) bergotong royong menggelar pasar murah.
Pasar murah dipilih sebagai salah satu jurus jitu untuk menekan inflasi di Kabupaten Sumenep yang terus naik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Lembaga keuangan itu mempergunakan dana tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR), guna mengadakan operasi pasar untuk menjual sembako dengan harga murah kepada masyarakat,” kata Bupati Achmad Fauzi ketika melakukan operasi pasar murah di Desa Kalianget Barat, Senin, 13 Februari 2023.
Maka dari itu, Ketua DPC PDIP Sumenep itu menargetkan pasar murah untuk menekan inflasi terus dilakukan di semua titik.
“Oleh karena itu, kami rencanakan mengadakan operasi pasar ini di tempat lain utamanya Pasar Anom dan Bangkal bersama pihak lainnya untuk menekan laju inflasi dan menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok,” janji Bupati Achmad Fauzi.
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi