Fauzi-Eva Sukses Naikkan IPM Sumenep

Redaksi Nolesa

Minggu, 23 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Fauzi-Eva Sukses Naikkan IPM Sumenep (Foto: ist/nolesa.com)

Fauzi-Eva Sukses Naikkan IPM Sumenep (Foto: ist/nolesa.com)

Sumenep, NOLESA.com – Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Sumenep terus menunjukkan tren positif dalam tiga tahun terakhir. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2024, IPM Sumenep mengalami peningkatan yang signifikan, menjadikannya peringkat kedua tertinggi di wilayah Madura Raya setelah Kabupaten Pamekasan.

Pada tahun 2024, IPM Sumenep tercatat sebesar 69,78, hanya sedikit di bawah Kabupatem Pamekasan yang memiliki angka yang sama, yakni 70,85. Sementara itu, Kabupaten Bangkalan dan Sampang masing-masing mencatat angka IPM sebesar 67,33 dan 66,72. Capaian ini menunjukkan bahwa kinerja Pemerintah Kabupaten Sumenep di bawah kepemimpinan Bupati Dr. H. Achmad Fauzi Wongsojudo dan Wakil Bupati Hj. Dewi Khalifah (Fauzi-Eva) telah memberikan dampak positif terhadap pembangunan manusia di daerah ujung timur Pulau Madura.

Baca Juga :  DPK KNPI Pasongsongan Meminta Pemerintah Kabupatem Sumenep Patenkan Olahraga Kasti

“Alhamdulillah ini merupakan prestasi bersama, setidaknya hal itu menjadi bukti keberhasilan konsep pentahelix,” ujar Bupati Fauzi, Minggu 23 Februari 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, meski menempati posisi kedua di Madura Raya, Bupati Fauzi mengakui masih terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, terutama dalam nilai rata-rata lama sekolah.

Baca Juga :  PCNU Sumenep Awali Hari Santri Nasional 2023 dengan Istigasah Keselamatan Lingkungan

Saat ini, lanjut Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep tersebut, rata-rata lama sekolah di Sumenep adalah 5,94 tahun, lebih rendah dibandingkan dengan rata-rata Provinsi Jawa Timur yang mencapai 8,11 tahun serta nasional yang sebesar 8,77 tahun.

Secara umum, kata dia, IPM Jawa Timur pada tahun 2024 tercatat sebesar 75,35, sementara IPM nasional berada pada angka 75,2 Dengan pencapaian yang cukup baik ini, Bupati Fauzi berkomitmen akan terus meningkatkan program pendidikan dan kesejahteraan masyarakat agar dapat meningkatkan IPM di tahun-tahun mendatang.

Baca Juga :  Imbauan Bupati Fauzi kepada Seluruh Nakes di Sumenep

“Kita upayakan di periode kedua, bersama Kiai Imam (sebagai wakil bupati)” tegasnya singkat.

Dengan tren positif ini, pembangunan di Sumenep semakin menunjukkan hasil yang nyata, menandakan bahwa berbagai program yang telah dijalankan berhasil meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Ke depan, optimalisasi sektor pendidikan dan ekonomi diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan IPM, menjadikan Sumenep sebagai salah satu kabupaten dengan pembangunan manusia terbaik di Jawa Timur.

Penulis : Rusydiyono

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Respons Wakil Bupati Sumenep Akan Kinerja PLN
Baru di Sumenep, Berobat Cukup di Rumah?
UII Yogyakarta Nasihati Pemerintahan Prabowo-Gibran
Wakil Bupati Sumenep Buka Bazar Takjil Ramadan 1446, Pesannya Utamakan Menu Sehat
DPRD Gelar Rapat Paripurna Pemaparan Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati Sumenep Periode 2025-2030
Sekali Dilantik, Nia Kurnia Fauzi Langsung Dapat Dua Jabatan
Sampaikan Selamat Menjalankan Puasa Ramadan, Bupati Fauzi Minta Didoakan Supaya Mampu
Kenang Nyai Eva, Bupati Fauzi: Terimakasih Telah Menemani Membangun Sumenep

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 16:30 WIB

Respons Wakil Bupati Sumenep Akan Kinerja PLN

Senin, 10 Maret 2025 - 07:00 WIB

Baru di Sumenep, Berobat Cukup di Rumah?

Sabtu, 8 Maret 2025 - 01:18 WIB

UII Yogyakarta Nasihati Pemerintahan Prabowo-Gibran

Senin, 3 Maret 2025 - 19:00 WIB

Wakil Bupati Sumenep Buka Bazar Takjil Ramadan 1446, Pesannya Utamakan Menu Sehat

Senin, 3 Maret 2025 - 13:00 WIB

DPRD Gelar Rapat Paripurna Pemaparan Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati Sumenep Periode 2025-2030

Berita Terbaru

Mimbar

Membangun Ruang Sosial Lansia di Era Digital

Selasa, 11 Mar 2025 - 05:00 WIB

Wakil Bupati Sumenep, KH.  Imam Hasyim menghadiri penyerahan bantuan pemasangan listrik gratis dari PLN bagi warga Desa Daramista, Senin 10/3/2025 (Foto: ist/nolesa.com)

Daerah

Respons Wakil Bupati Sumenep Akan Kinerja PLN

Senin, 10 Mar 2025 - 16:30 WIB

Dinas Kesehatan dan P2KB Sumenep meluncurkan Integrasi Layanan Primer (ILP)

Daerah

Baru di Sumenep, Berobat Cukup di Rumah?

Senin, 10 Mar 2025 - 07:00 WIB

Ilustrasi pixabay

Puisi

Puisi-Puisi Moh Hafid Syukri

Minggu, 9 Mar 2025 - 12:00 WIB

Ilustrasi pixabay

Puisi

Puisi-Puisi Lusa Indrawati

Minggu, 9 Mar 2025 - 10:00 WIB