Dato’ Lim Jock Hoi Ungkap Peran Indonesia di ASEAN

Redaksi Nolesa

Jumat, 30 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, NOLESA.com — Sekretaris Jenderal ASEAN Dato’ Lim Jock Hoi melakukan kunjungan ke Indonesia, Jumat 30 Desember 2022.

Sekjend ASEAN tersebut disambut langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Ketika menyambut kehadiran Dato’ Lim beserta delegasi Presiden Jokowi didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Pertemuan antara Sekjen ASEAN Dato’ Lim bersama Presiden Jokowi itu berlangsung hangat di Istana Merdeka, Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat menyampaikan keterangannya usai mendampingi Presiden Jokowi menjamu Sekjen ASEAN itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan bahwa kunjungan Dato’ Lim Jock Hoi untuk menyampaikan terima kasih atas dukungan Indonesia kepada ASEAN selama ia menjabat sebagai Sekjen ASEAN.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Akan Memilih 9 Orang dari 18 Nama yang Disodorkan Pansel Calon Anggota KPPU

“Dukungan yang paling terlihat dan sangat dirasakan manfaatnya adalah kontribusi Indonesia terhadap pembangunan Sekretariat ASEAN yang baru,” terang Menlu Retno.

Pembangunan gedung sekretariat baru tersebut, lanjut Retno, diharapkan mampu meningkatkan kinerja sekretariat ASEAN. “Pertemuan-pertemuan ASEAN juga dapat dilakukan di Jakarta, di Gedung Sekretariat ASEAN,” ujar Menlu.

Pada pertemuan tersebut, lanjut Menlu, Sekjen ASEAN Dato’ Lim Jock Hoi juga menyampaikan keyakinan bahwa Indonesia dapat memainkan peran yang baik sebagai Ketua ASEAN tahun depan. Tema keketuaan Indonesia tahun depan, “Epicentrum of Growth”, juga dirasa pas untuk menjadi fokus pembahasan.

Baca Juga :  Operasi di 6 Kecamatan, Satpol PP Sumenep dan Tim Gabungan Berhasil Temukan 473 Merek Rokok Ilegal

“Sekjen ASEAN menyampaikan terkait perkembangan ekonomi di masing-masing negara ASEAN yang cukup promising. Dengan perkembangan ekonomi yang promosing ini maka tema keketuaan Indonesia, Epicentrum of Growth menjadi sangat pas untuk dikedepankan,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Menlu menjelaskan bahwa pada hari ini Dato’ Lim Jock Hoi resmi mengakhiri tugasnya sebagai Sekjen ASEAN. Pada bulan Januari nanti, kata Menlu, Dato’ Lim Jock Hoi akan kembali ke Indonesia untuk melakukan serah terima jabatan kepada Sekjen ASEAN yang baru.

Baca Juga :  Bantu Petani Bawang Merah, TNI Kolaborasi bersama Masyarakat Tingkatkan Ketahanan Pangan Indonesia

“Dato’ Lim Jock Hoi akan meninggalkan Indonesia pada hari ini untuk mengakhiri tugasnya sebagai Sekjen ASEAN dan akan kembali lagi di awal Januari untuk melakukan serah terima sebagai sekjen kepada Sekjen ASEAN yang baru yang berasal dari Kamboja,” kata Menlu.

Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan tersebut yaitu Menteri Sekretaris Negara Pratikno.


Penulis : Arif

Editor : Ahmad Farisi

Berita Terkait

Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi
Pengamat Hukum Menilai Rekrutmen TA Anggota DPRD Sumenep Hanya Prank, Begini Tanggapan Ketua Fraksi Demokrat dan PAN
Perkuat Ketahanan Pangan Lokal, DPP Tani Merdeka: Kolaborasi Kawal Kesejahteraan Petani Daerah
Selain Dukung, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Juga Berharap Masukan Masyarakat untuk Raperda Pesantren
Indra Wahyudi Sering Mengawal Aspirasi Rakyat yang Disampaikan di TikTok
Kemkomdigi Bersama Google Sepakat Lindungi Anak Indonesia dari Konten Internet Berbahaya
Sumenep Akan Menerima Investasi di Bidang Perikanan, Anggota Komisi II Ingatkan Bupati Fauzi Terkait SDM Pengelolanya
Fraksi PKB Mengajak Seluruh Fraksi di DPRD Sumenep Dukung Perda Pondok Pesantren

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:53 WIB

Kantor DPRD Sumenep Adalah Rumah Perjuangan, Ketua Dewan Persilahkan Semua Lapisan Datang Sampaikan Aspirasi

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:01 WIB

Pengamat Hukum Menilai Rekrutmen TA Anggota DPRD Sumenep Hanya Prank, Begini Tanggapan Ketua Fraksi Demokrat dan PAN

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:26 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan Lokal, DPP Tani Merdeka: Kolaborasi Kawal Kesejahteraan Petani Daerah

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:34 WIB

Selain Dukung, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep Juga Berharap Masukan Masyarakat untuk Raperda Pesantren

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:31 WIB

Indra Wahyudi Sering Mengawal Aspirasi Rakyat yang Disampaikan di TikTok

Berita Terbaru