Sumenep, NOLESA.com – Bismillah Melayani sebagai tagline kepemimpinan Bupati Sumenep Achmad Fauzi harus didukung dan diterjemahkan oleh seluruh organisasi perangkat daerah. Sehingga keinginan mulia yang terkandung dalam tagline tersebut tercapai sempurna.
Salah satunya Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep yang selalu berupaya menerjemahkan tagline ‘Bismillah Melayani’ itu.
Tentu bentuk terjemah dari RSUD dr. H. Moh. Anwar yakni dengan meningkatkan kualitas pelayanan dan melakukan inovasi program. salah satunya yakni Wahana Internship Dokter Baru.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kasi Informasi RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Arman Endika Putra menjelaskan bahwa Wahana Internship Dokter Baru ini memang program yang dilaksanakan secara serentak dan bersifat global, namun program ini bagian dari upaya untuk menjaring kualitas calon dokter. Dengan begitu para dokter mampu menyuguhkan layanan yang maksimal dan disiplin.
“Nantinya (para dokter baru, red) akan mengikuti program ini selama 1 tahun, menjalani pengabdian di RSUD Sumenep ini,” kata Arman Rabu 14 Juni 2023.
“Ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan pihak RSUD Dr. H. Moh. Anwar Sumenep untuk menjaring kualitas SDM calon dokter dan mempermudah dalam menjaring dokter terbaik. Tentu akan menghasilkan kualitas yang baik pula,” imbuh pria yang murah senyum itu.
Arman juga mengungkapkan selama mengikuti program Internship dokter tersebut, mereka akan didampingi dan dinilai berdasarkan kinerjanya selama di rumah sakit.
“Ada kewajiban yang harus ditempuh sebelum melakukan pekerjaan secara mandiri dan mereka akan melakukan pekerjaan seperti yang dilakukan oleh pihak internal RSUD Sumenep,” paparnya.
Selanjutnya, Arman menyebutkan bahwa saat ini sudah ada 7 dokter yang mengikuti program tersebut. Para dokter itu tidak hanya berasal dari Sumenep, melainkan dari berbagai daerah.
“Kalau soal ituka kita ini sudah berada di eranya yang canggih, era digital dan modern. Jadi tentu saja bisa diikuti oleh orang di wilayah lain, jadi bebas darimana saja selama kriteria dan persyaratan terpenuhi,” tegas dia.
“Siapapun dia yang penting maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sebagaimana komitmen Bupati Achmad Fauzi yang tertuang dalam tagline Bismillah Melayani,” imbuhnya sembari berharap.
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi