Sumenep, NOLESA.com — Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan Jawa Timur silaturahim ke Bupati Sumenep Achmad Fauzi.
Kedatangan rombongan Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (DPW PPP) Jawa Timur itu diterima Bupati Fauzi di rumah pribadinya di Desa Torbang, Selasa 26 Juli 2022, sore.
Berdasarkan keterangan dari salah satu petugas jaga di rumah Bupati Fauzi, rombongan DPW PPP itu berjumlah 4 mobil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Katanya tamu tersebut dari pengurus PPP Jawa Timur, itu mobilnya kan sudah bertuliskan partai PPP mas,” kata petugas jaga yang akrab disapa Has itu sambil menunjuk ke mobil yang diparkir di halaman Rumah Bupati Fauzi.
Mengenai siapa saja yang turut dalam rombongan tersebut, Has tidak bisa menyebutkan satu persatu dari rombongan itu.
“Saya kurang paham mas. Yang saya tahu hanya itu rombongan DPW PPP Jawa Timur dan DPC PPP Sumenep,” tukasnya.(*)
Penulis : Rusydiyono
Editor : Ahmad Farisi